Membangun inovator kampung melek media (pendampingan remaja melalui program edukasi literasi media)

Authors

  • Ahyar Ahyar Universitas Islam Negeri Mataram

DOI:

https://doi.org/10.20414/transformasi.v13i1.1984

Keywords:

inovator, media, literasi media

Abstract

[Bahasa]Pendampingan remaja melalui program edukasi literasi media di Lingkungan Karang Baru Pejeruk Ampenan merupakan program dampingan yang menghadirkan kondisi baru,  setidak-tidaknya telah membawa perubahan perilaku sosial remaja kendati perubahan tersebut tidak terlalu cepat, lebih-lebih dalam program yang bersifat dampingan yang berbasis kepada perubahan pola pikir, perilaku, dan cara pandang masyarakat. Program dampingan seperti ini membutuhkan waktu yang relatif  lama tidak seperti halnya program yang bersifat fisik yang mudah dilihat, mudah diukur capaiannya dan keberhasilannya. Tim telah berusaha membangun kesadaran komunitas tentang pentingnya literasi media.  Membangun kesadaran kepada komunitas remaja sebagai inovator bukanlah pekerjaan yang mudah, namun tidak mesti harus dihindari karena program ini dipandang cukup memberikan manfaat positif kepada remaja. Hasil dampingan  menunjukkan adanya kemauan, inisiatif remaja sebagai inisiator sekaligus sebagai inovator di lingkungannya dalam merubah cara pandang remaja dalam mengkonsumsi media dengan memanfaatkan forum-forum atau kelompok-kelompok warga, seperti yasinan remaja, hiziban, serakalan, dan pengajian remaja.

Kata kunci: inovator, media, literasi media

Downloads

Download data is not yet available.

References

Amelia Rahmi, Pengenalan Literasi Media Pada Anak Usia Sekolah Dasar, Sawwa, Jurnal Studi Gender dan Anak, Vol. 8 No. 2 2013. UIN Wali Songo Semarang.

BPS NTB, Data Penduduk NTB. Tahun 2012

Edi Suharto, Membangun Masyarakat, Memberdayakan Masyarakat, Cet. II. Bandung: PT. Rafika Aditama Bandung, 2006.

Facilitators Handbook 2012, h.10. This guide is produced by Shola Awolesi in the London (SCUK) office of Save the Children (s.awolesi@savethechildren.org.uk or +44 207 012 6595)

Kartasasmita, Administrasi Pembangunan: Perkembangan Pemikiran dan Praktiknya di Indonesia. 1996.

Kun Wazis, Media Massa dan Kontruksi Realitas, Yogyakarta: Aditya Media, 2012.

Media Education: Literacy, Learning and Contemporary Culture by David Buckingham, Polity Press 2003 diambil https://www.researchgate.net

Media Education: Literacy, Learning and Contemporary Culture by David Buckingham, Polity Press 2003.

Downloads

Published

2017-01-31

How to Cite

Ahyar, A. (2017). Membangun inovator kampung melek media (pendampingan remaja melalui program edukasi literasi media). Transformasi: Jurnal Pengabdian Masyarakat, 13(1), 109–124. https://doi.org/10.20414/transformasi.v13i1.1984